SELAYANG PANDANG

Assalamu'alikum Wr. Wb

Selamat Datang
Di media komunikasi dan interaksi warga RT 6 RW III Tamansari Hijau, Tiban Baru, Sekupang,Batam.
Semoga langkah kecil ini menjadi media baru berbagi informasi yang berguna untuk kehidupan bermasyarakat.

Wassalamu'alaikum Wr.Wb

Websitenya Warga RT 6 Tamansari Hijau



PROFIL TAMANSARI HIJAU


Perumahan Tamansari Hijau berada di sebelah barat pusat pemerintahan Kota Batam, tepatnya di Kelurahan Tiban Baru, Kecamatan Sekupang. Perum Tamansari Hijau dihuni oleh penduduk yang heterogen berasal dari berbagai suku. Mayoritas penduduk Tamansari Hijau bekerja pada sektor formal. Perumahan ini berdiri sejak Tahun 2002. Dan sampai saat ini telah dihuni oleh 950 kepala keluarga atau sekitar 3000 jiwa.
Nama Perumahan : Tamansari Hijau Sekupang Batam
Berdiri : Tahun 2003
Jumlah penduduk : -\+ 3.000 Jiwa
Jumlah KK : 950 Kepala Keluarga
Jumlah Rumah : 1.000 unit
Jumlah RW : 2 (dua) RW.III dan RW.IV
Jumlah RT : RW.III ada 9 RT dan RW.IV ada 3 RT
Nama Ketua RW
Periode 2007-2009 : RW.III ZURAIMI
RW.IV AGUNG
Fasilitas Umum : Posyandu, Lap. Bola Volley, Lapangan Badminton, Lap Bola Mini, Masjid, TPA, Sekolah Dasar dan Sarana lainnya.





SUARA ANDA



Jumat, Desember 26, 2008

Refleksi Tahun Baru 1430 Hijriah


Assalamualaikum Wr.Wb
Tak terasa waktu sedemikian cepat berlalu, bilangan usia semakin bertambah, senin tanggal 29 desember 2008 masehi tak terasa Tahun Baru 1430 Hijriah menyongsong kita, yang kenyataannya tak pernah segegap gempita dan semeriah layaknya menyambut tahun baru masehi, tidak ada pesta kembang api dan tiupan terompet serta ramainya jalan, mall, pantai fasilitas public dan beragam hiburan yang dikemas sedemikian rupa seperti yang biasa dilakukan.
Tapi bagaimanapun Tahun Baru 1430 Hijriah ini mari kita jadikan momentum untuk membuat perubahan dalam hidup kita baik secara kwalitas dan kwantitas.

Perubahan yang lebih baik dari waktu-waktu sebelumnya, dalam segala hal tentunya terutama dalam sikap dan cara hidup kita misalnya, berusaha hijrah dari pribadi dan individu yang mungkin dinilai kurang baik, menjadi lebih baik, meningkatkan ilmu, Iman dan Taqwa.
Mencoba mengevaluasi dan introspeksi diri dari segala hal yang telah dialami baik suka maupun duka, mencoba mencari tahu apa dan siapa kita sebenarnya sebagai hamba Allah dimuka bumi ini, karena itu adalah bagian dari sebuah proses dalam kehidupan didunia menuju kehidupan di akhirat. Dan tak lupa selalu berusaha menjadikan hidup ini ada dalam track yang benar karena kita sebagai manusia tak luput dari salah dan dosa, dan hanya kepada Allah Yang Maha Kuasa kita mohon ampun dan petunjuk.
Akhir kata sebagai pribadi mohon maaf bila ada kesalahan dan SELAMAT TAHUN BARU 1430 HIJRIAH.

0 komentar: